140,000 Performanya Disebut Menurut karena Faktor Usia, Begini Jawaban Hamilton - Situs Berita Olahraga Terpercaya Di Indonesia
  • Breaking News

    Performanya Disebut Menurut karena Faktor Usia, Begini Jawaban Hamilton


    Sekopsport - Pembalap andalan Tim Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, menjawab kritikan yang diutarakan oleh mantan rekan setimnya, Nico Rosberg, soal performanya yang menurun karena faktor usia. Hamilton justru berujar bahwa usia emas seorang pembalap sendiri hadir di sekitar 30-an.

    Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu Rosberg memang memancing perang kepada Hamilton. Ya, peraih gelar juara dunia Formula One (F1) musim 2016 tersebut menyebut bahwa performa Hamilton sudah menurun jauh saat ini dibandingkan lima tahun yang lalu. Bonus Jackpot

    Pernyataan Rosberg tersebut didasari sejumlah catatan yang kurang menjanjikan Hamilton di F1 2019. Bahkan dalam balapan teranyar di Sirkuit Hungaroring, Hamilton nyaris kalah dari Max Verstappen sebelum akhirnya bisa menyalipnya beberapa saat sebelum bendera finis berkibar.

    Akan tetapi apabila enam atau lima tahun silam, Rosberg meyakini bahwa situasi seperti itu takkan dibiarkan terjadi oleh Hamilton. Maka dari itu, Rosberg pun percaya bahwa kemampuan membalap Hamilton kini sudah jauh menurun karena faktor usia. Meski pernyataan Rosberg tersebut langsung dibantah oleh Hamilton sendiri.

    “Usia terbaik sebagai pembalap adalah 30 hingga 32 tahun, itu karena semakin bertambahnya usia, maka kemampuan akan menurun, tapi pengalaman sangat diperhitungkan dalam olahraga ini. Jadi besarnya pengalaman akan menutupi penurunan kemampuan saat Anda semakin tua,” jelas Hamilton, seperti disadur dari Motorsport, Jumat (9/8/2019).

    “Saya tidak pernah membaca tulisannya, saya juga tidak tahu apakah memang ada yang mengikutinya. Tapi ucapan itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan apa yang saya lakukan. Saya tidak peduli, semua orang punya opini masing-masing,” sambung pembalap asal Inggris tersebut.

    “Benar atau salah, saya tidak peduli. Anda hanya perlu melihat perolehan poin saya sepanjang tahun, saya pikir itu bisa memberi jawabannya. Tentu akan ada orang yang yang mungkin tidak sesukses saya, dan mereka ingin mengecilkan itu. Tapi, tidak apa-apa.”

    “Saya memang sudah 34 tahun, tapi saya merasa tampil dalam level terbaik. Mudah-mudahan hari ini Anda bisa melihat bahwa saya tidak kehilangan kecepatan saya. Kualifikasi memang tidak akan selalu bagus. Tapi Anda hanya perlu melupakannya. Balapan juga tidak selalu berjalan bagus, misalnya yang terakhir (F1 GP Jerman 2019) berakhir buruk,” tutupnya.

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad