140,000 Dovizioso Ogah Ikuti Jejak Rossi - Situs Berita Olahraga Terpercaya Di Indonesia
  • Breaking News

    Dovizioso Ogah Ikuti Jejak Rossi


    Sekopsport - Valentino Rossi saat ini menjadi pembalap tertua yang berlaga di pentas MotoGP 2019 dengan usia 40 tahun. Meski banyak pihak yang mengapresiasi keputusan Rossi untuk terus balapan meski telah melewati usia emasnya, namun pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, nyatanya tak ingin mengikuti jejak The Doctor tersebut. Capsa88

    Dovizioso menerangkan kalau ia tak memiliki rencana untuk terus balapan hingga usia 40 tahun. Pasalnya, ia telah memiliki rencana hidupnya sendiri. Meski begitu, bukan berarti Dovizioso mengkritik keputusan Rossi untuk terus balapan. Menurutnya, setiap orang memiliki rencananya masing-masing.

    “Bukan ide saya untuk berada di MotoGP pada usia 40 tahun. Bukan karena saya berpikir saya tidak bisa melakukannya, namun karena itu bukan tujuan saya. Semua orang memutuskan untuk menjalani hidup dengan cara mereka sendiri, namun Valentino baik-baik saja,” terang Dovizioso, melansir dari Motorsport, Selasa (23/4/2019).

    “Ia memiliki kesempatan untuk memutuskan apakah akan melanjutkan balapan atau tidak, dan pada saat ini tanpa MotoGP ia akan merasa lebih buruk. Bahkan jika dia belum memenangkan gelar selama bertahun-tahun, dia rela bertarung dengan banyak pembalap muda yang kuat. Benar bahwa semua orang hidup seperti yang mereka inginkan,” lanjutnya.

    “Setiap orang memiliki prioritas masing-masing. Prioritas saya misalnya, untuk balapan di motorcross. Jadi, jika saya telah memenangkan sembilan kejuaraan dunia (seperti Rossi - tujuh kelas utama, satu di 125cc, satu di 250cc), saya tidak akan lagi berada di MotoGP,” pungkas Dovizioso.
    Domino88

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad